Monday, April 21, 2014

Keep moving "my Soerabaja" and "Next Generation of Kartini"

Selamat hari kartini untuk para nenek, ibu, kakak, cicik, dan semua perempuan yang mampir membaca blog ini... !!

Aku sungguh bersemangat ketika menulis artikel ini karena momentumnya sungguh bertepatan dengan berita yang baru saja kubaca, malah terutama untuk penduduk Surabaya. Sebagai salah satu kota metropolitan di negara ini, Surabaya bisa dibilang cukup berhasil mengembangkan sumber dayanya (baik alam maupun manusia) demi tercapainya perbaikan di banyak area. Hal ini terbukti dengan diraihnya sebuah penghargaan level internasional beberapa hari yang lalu. Jika ada yang belum tahu, dengan senang hati akan kuinformasikan..... hehehehehe..... yaituuuuu.........


penghargaan Socrates Award 2014 dari Europe Business Assembly (EBA) untuk kategori "City of the Future" (Kota Masa Depan) yang diserahkan pada tanggal 16 April 2014 lalu di London kepada sang walikota tercinta, Ibu Tri Rismaharini.


EBA adalah perusahaan independen berbasis di Inggris yang memberi perhatian terhadap pengembangan ekonomi, sosial, dan budaya. Kategori "City of the Future" tersebut merupakan kategori tertinggi yang bisa diraih untuk penghargaan setingkat kota. EBA memandang berbagai permasalahan di Surabaya ditangani secara komprehensif. Indikatornya antara lain: intensitas banjir berkurang, kualitas udara membaik, sosial-pendidikan juga lebih baik, dan penanganan sosial dilakukan secara manusiawi. (sumber: Harian Kompas, 21 April 2014)


Pada saat penyerahan award tersebut, Bu Risma juga diberi kesempatan untuk menyampaikan sedikit informasi tentang kota Surabaya dan negara Indonesia di depan seluruh peserta konferensi. Wooowwwww................................ Bukankah ini kesempatan yang berharga untuk memperbaiki citra Indonesia di dunia internasional? Yang lebih mengharukan lagi, kesempatan tersebut diterima oleh seorang perempuan yang berdedikasi tinggi pada kotanya, seorang "Kartini masa kini", perempuan yang berani berdiri memperjuangkan tujuan yang besar.


Tentu saja setiap bentuk penghargaan yang diperoleh bukan hanya usaha seseorang. Seluruh rakyat pun pasti turut serta mendukung kegerakan sehingga bisa dicapai hasil yang maksimal. Nah, mari kawan kita teruskan usaha ini.... :)


Mungkin yang bisa kita lakukan hanyalah hal kecil, misalnya tidak membuang sampah sembarangan, kan banyak tempat sampah disediakan di pinggir jalan, tolong dengan sangat harap diisi tong tersebut, jangan biarkan mereka kosong melompong... :p hehehe..



Aku percaya bahwa sekecil apapun tingkah laku kita, entah baik atau buruk, itu akan berdampak untuk lingkungan sekitar kita. Ini pendapatku, apa pendapatmu? :)